MALANG, SUARAGONG.COM – Kota Malang kembali mencatatkan prestasi gemilang di tingkat nasional dengan meraih Penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) Tahun 2024 untuk kategori Kota Besar. Penghargaan bergengsi ini diserahkan langsung oleh Menteri Perhubungan Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi. Kepada Kepala Dinas Perhubungan Kota Malang, Widjaja Saleh Putra, dalam sebuah acara yang berlangsung di Jakarta pada Sabtu, 7 September 2024.
Pencapaian ini merupakan kali ketiga bagi Kota Malang dalam meraih Penghargaan WTN. Setelah sebelumnya mendapatkan penghargaan serupa pada tahun 2016 dan 2019. WTN adalah sebuah penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Perhubungan sebagai bentuk apresiasi kepada Pemerintah Provinsi, Kabupaten, dan Kota yang dianggap berhasil dalam penyelenggaraan transportasi perkotaan. Penghargaan ini menilai berbagai aspek dalam pengelolaan lalu lintas untuk memastikan sistem transportasi yang tertib, lancar, aman, dan berkelanjutan.
Dalam ajang WTN 2024, Kota Malang berhasil mendapatkan penghargaan pada kategori kota besar setelah dinilai memenuhi indikator kinerja penyelenggaraan transportasi perkotaan dengan sangat baik. Terdapat lima indikator penilaian yang menjadi acuan. Yaitu bidang lalu lintas, bidang angkutan jalan, bidang sarana, bidang prasarana, serta bidang umum yang mencakup inovasi. Penghargaan ini mencerminkan perolehan nilai maksimal berdasarkan hasil penilaian dan evaluasi oleh Kementerian Perhubungan.
Baca Berita Terupdate lainnya melalui google news
Pj. Iwan: Penghargaan Ini Hasil Kerja Keras Bersama
Penjabat Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan, ST, MM, mengungkapkan bahwa penghargaan ini merupakan hasil dari kerja keras bersama dalam memajukan kota. Terutama dalam aspek transportasi perkotaan.
“Penghargaan WTN ini merupakan simbol nyata dari komitmen kita dalam mewujudkan sistem transportasi yang aman, nyaman, dan berkelanjutan. Ini juga menunjukkan bahwa Kota Malang terus berbenah dan berinovasi dalam sektor lalu lintas dan angkutan jalan.” Kata Iwan dalam pernyataannya pada Senin, 9 September 2024.
Lebih lanjut, Sekretaris Daerah Kota Malang, Erik Setyo Santoso, ST, MT, menyatakan bahwa pencapaian ini adalah hasil dari kolaborasi yang solid antara berbagai elemen dan perangkat daerah terkait. Ia menyoroti peran penting Dinas Perhubungan (Dishub) sebagai pengampu utama tugas dan fungsi dalam pengelolaan transportasi perkotaan. Serta dukungan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (DPUPRPKP) dalam hal sarana dan prasarana yang berhubungan dengan ruang milik jalan.
Erik juga menambahkan bahwa partisipasi Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dalam pengelolaan taman dan ruang hijau di sepanjang jalan turut mendukung tercapainya penghargaan ini.
Baca juga: Pj. Walikota Malang Percepat Penataan Parkir Kayutangan
“Pencapaian ini merupakan hasil dari kolaborasi dan sinergi yang baik antara semua pihak terkait. Kami akan terus mengembangkan dan memelihara prestasi ini. Agar Kota Malang tetap berada pada jalur yang benar dalam pengelolaan transportasi perkotaan.” Ujarnya.
Dengan diraihnya penghargaan WTN 2024, Kota Malang menunjukkan komitmen dan dedikasinya dalam meningkatkan kualitas dan efisiensi sistem transportasi. Pencapaian ini diharapkan dapat menjadi dorongan agar terus ada inovasi dan perbaikan dalam sektor lalu lintas serta angkutan jalan. Guna menciptakan lingkungan yang lebih baik dan lebih berkelanjutan bagi seluruh warga Kota Malang. (Diskominfo/rfr)