Malang, Suaragong – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah memberikan persetujuan atas pengunduran diri Wahyu Hidayat dari jabatannya sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Malang. Wahyu Hidayat sebelumnya mengajukan surat pengunduran diri pada 17 Juli 2024, untuk mempersiapkan diri mengikuti Pilkada Wali Kota Malang yang akan digelar pada November 2024.
Saat dikonfirmasi oleh media, Sekda Kota Malang, Erik Setyo Santoso, mengonfirmasi bahwa pada Sabtu (10/08) akan diadakan serah terima jabatan serta pelantikan Pj Wali Kota Malang yang baru di Grahadi Jawa Timur. Dengan berlangsungnya serah terima jabatan tersebut, Wahyu Hidayat secara resmi tidak lagi menjabat sebagai Pj Wali Kota Malang.
“Kami tadi sudah rapat bersama Biro Administrasi Pemerintahan di Pemprov. Kami mendapat informasi bahwa surat keputusan dari Mendagri mengenai penggantian Pj Wali Kota Malang sudah keluar. Besok akan dilaksanakan serah terima jabatan, dan secara otomatis Pak Wahyu tidak lagi menjabat sebagai Pj Wali Kota Malang mulai besok.” Ujar Erik.
Mengenai siapa yang akan menggantikan Wahyu Hidayat sebagai Pj Wali Kota Malang, Erik mengaku belum mengetahui secara pasti. Pihaknya masih menunggu informasi resmi mengenai nama yang akan ditunjuk untuk memimpin Kota Malang.
“Kami belum mendapatkan informasi mengenai penggantinya. Pemprov hanya menyampaikan bahwa besok akan ada serah terima jabatan. Namun, siapa yang akan menggantikan Pak Wahyu, kami belum tahu pasti.” Pungkas Erik.
Alasan Dibalik Pengunduran Diri Wahyu Hidayat
Alasan pengunduran diri Wahyu Hidayat adalah untuk mempersiapkan diri mengikuti Pilkada serentak pada November 2024.
“Pak Wahyu telah mengajukan pengunduran diri karena ingin fokus pada rangkaian Pilkada mendatang.” Tambah Erik.
Baca juga : Wahyu Hidayat Tampil Elegan Saat Lantik Pejabat Baru
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Malang, I Made, menyatakan bahwa Sekretariat Dewan (Sekwan) telah menerima undangan resmi dari Grahadi, Gubernur Jawa Timur, untuk menghadiri pelantikan Pj Wali Kota Malang pada Sabtu (10/08/2024) pukul 19.00 WIB.
Mengenai pengganti Wahyu, I Made juga belum bisa memberikan kepastian.
“Kami serahkan sepenuhnya kepada Provinsi Jawa Timur dan Kemendagri. Besok kita lihat siapa yang akan dilantik sebagai pengganti Pak Wahyu, karena hingga saat ini saya juga belum tahu siapa penggantinya.” Tandasnya. (fat/rfr)