Pemerintah

Kinerja Pj Wali Kota Batu Selama Dua Tahun Mendapat Apresiasi dari Tim Evaluator

BATU, SUARAGONG.COM – Pj Wali Kota Batu dalam menjalankan tugasnya selama dua tahun mendapat apresiasi dari Tim Evaluator kinerja Penjabat (Pj) Kepala daerah. Dipimpin oleh Inspektur I Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, Brigjen Pol Rustam Mansur.

Apresiasi Dua Tahun Kinerja Pj Wali Kota Batu

Apresiasi tersebut disampaikan dalam Evaluasi Kinerja Triwulan IV 2024 di kantor Inspektorat Jenderal Kemendagri, Jakarta, pada Senin 6 Januari 2025.

“Terima kasih atas kinerja baik yang ditunjukkan Pj Wali Kota dalam memimpin Kota Batu. Namun, di sisa waktu terakhir ini, harus tetap bekerja dengan sebaik-baiknya,” ujar Brigjen Pol Rustam Mansur.

Tim Evaluator menyoroti sejumlah indikator keberhasilan yang berhasil ditingkatkan oleh Aries selama memimpin Kota Batu. Beberapa capaian signifikan tersebut meliputi penurunan Angka Stunting: Program kesehatan berhasil menurunkan prevalensi stunting di Kota Batu.

“Lalu, penurunan pengangguran dan kemiskinan serta kebijakan berbasis pemberdayaan masyarakat dan UMKM terbukti efektif. Ketiga, peningkatan pertumbuhan ekonomi Kota Batu menunjukkan tren pertumbuhan ekonomi yang stabil meskipun tantangan ekonomi global meningkat,” katanya.

Selain itu, peningkatan investasi berbagai program investasi berhasil menarik minat investor ke Kota Batu serta stabilitas keamanan. Kondisi keamanan tetap kondusif, terutama selama penyelenggaraan Pilpres, Pileg, dan Pilkada Serentak 2024.

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras Pj Wali Kota dan jajarannya dalam menjaga stabilitas dan meningkatkan indikator pembangunan daerah,” katanya.

Evaluasi Terkahir dari Pj Wali Kota Batu

Evaluasi ini menjadi yang kedelapan sekaligus terakhir bagi Aries sejak dilantik sebagai Pj Wali Kota Batu pada 19 Januari 2023. Selama dua tahun, evaluasi rutin dilakukan setiap triwulan untuk memastikan kinerja kepala daerah sesuai target yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.

Aries Agung Paewai mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Tim Evaluator atas bimbingan dan arahan yang diberikan selama ia menjabat. Ia juga berkomitmen untuk menjaga integritas dan menciptakan warisan yang baik bagi penerusnya.

“Terima kasih kepada Tim Evaluator yang selama dua tahun ini telah memberikan bimbingan dan arahan. Ini menjadi motivasi kami untuk terus menjaga amanah, integritas, dan meninggalkan legacy yang baik untuk keberlanjutan kepemimpinan Kota Batu,” katanya.

Baca Juga : Pj Wali Kota Batu : Tahun 2025 adalah Tahun Peningkatan SDM Kota Batu

Ciptakan Fondasi Pemimpin Kota batu

Kepala Dinas Pendidikan Jatim ini berjanji akan terus berupaya menjalankan tugas dengan optimal. Ia berharap capaian yang diraih dapat menjadi fondasi bagi pemimpin Kota Batu berikutnya untuk melanjutkan pembangunan daerah.

“Saya yakin nanti Kota Batu semakin berjaya dibawah kepemimpinan Pak Nurochman sebagai wali kota dan Pak Heli Suyanto sebagai Wakil Wali Kota Batu,” tuturnya. (mf/aye)

Baca Juga Artikel Berita Terupdate Lainnya dari Suaragong di Google News

Admin

Recent Posts

Seluruh Jajaran Pemkot Batu Lepas Masa Tugas Pj. Wali Kota Aries AP dan Istri.

BATU, SUARAGONG.COM - Jajaran Pemerintah Kota Batu, yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah, Zadim Effisiensi, melepas…

3 hours ago

Hari Terakhir Tugas, Pj Wali Kota Batu Aries AP Tetap Aktif Kunjungi Warga dan Lokasi Bencana

BATU, SUARAGONG.COM - Sesuai dengan surat keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri, tertanggal 7 Januari 2024…

3 hours ago

Pisah Kenang, Karyawan Perumdam Kota: Pak Sokek Sosok Tegas dan Inovatif

BATU, SUARAGONG.COM - Acara pisah kenang untuk Edi Sunaedi yang telah menjabat sebagai Direktur Utama…

4 hours ago

Tim Dosen Institut Asia Malang; Mitra Kreatif Digitalisasi UMKM

Malang, Suaragong.com - Era digital telah membawa tantangan baru bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan…

7 hours ago

Bupati Malang Ajak Kades Berwirausaha Agar Tidak Korupsi

MALANG, SUARAGONG.COM - Bupati Malang M Sanusi meminta, agar para Kepala Desa (Kades) di wilayah…

7 hours ago

Kota Malang Lakukan Program MBG Mulai 13 Januari 2025

MALANG, SUARAGONG.COM - Kota Malang akan memulai Program Nasional Makan Bergizi Gratis (MBG) pada 13…

1 day ago