Pemerintah

Banjir di Malang Selatan: Polres Malang Salurkan Bantuan Ke Korban Terdampak

Malang, Suaragong.com – Bulan-bulan ini merupakan puncak musim hujan, salah satu di wilayah Kabupaten malang bagian Selatan yang kini tengah terdampak banjir. Dengan cepat, pihak Polres Malang menunjukkan kepedulian terhadap warga yang terdampak banjir di tiga kecamatan di Kabupaten Malang. Melalui program Polres Malang Peduli, ratusan paket bantuan logistik disalurkan pada Jumat (29/11/2024). Bantuan ini ditujukan untuk membantu korban banjir di Kecamatan Bantur, Sumbermanjing Wetan, dan Kalipare.

Malang Selatan Banjir: Polres Malang Berikan Bantuan Logistik

Wakapolres Malang, Komisaris Polisi Imam Mustolih, memimpin langsung pendistribusian bantuan bersama jajaran pejabat utama Polres Malang dan Bhayangkari Cabang Malang. Bantuan yang diserahkan meliputi sembako, makanan siap saji, pakaian, dan air mineral, yang langsung disampaikan kepada warga terdampak bencana.

Distribusi Bantuan ke Wilayah Terpencil

Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, menjelaskan bahwa bantuan didistribusikan sejak siang hingga petang di tiga kecamatan terdampak banjir. Salah satu titik distribusi utama adalah Kampung Raas, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, di mana sebanyak 62 warga menerima bantuan langsung.

“Bantuan ini diharapkan bisa sedikit meringankan beban warga yang terdampak banjir. Kami berusaha menjangkau lokasi-lokasi terdampak meski aksesnya sulit,” ujar AKP Dadang. Untuk daerah yang sulit dijangkau, tim Polres Malang menggunakan perahu karet agar bantuan dapat sampai tepat sasaran.

Selain menyerahkan bantuan, tim juga meninjau kondisi rumah-rumah warga yang terdampak banjir. Di Kecamatan Kalipare, bantuan diberikan kepada warga Dusun Krajan I, Desa Tumpakrejo, di mana puluhan rumah terendam air.

Baca Juga : Gaes !!! Polres Malang Gandeng Pemkab Optimalkan Lahan Tidur untuk Swasembada Pangan

Sinergi Pemda dan Polres Malang

Distribusi bantuan di Dusun Bantur Timu, Kecamatan Bantur, dilakukan juga bersama Bupati Malang HM Sanusi dan Forkopimda Kabupaten Malang. Kolaborasi ini menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dan pihak kepolisian dalam tanggap menangani bencana, Khusunya di musim penghujan sekarang.

“Kami memastikan bantuan tersalurkan dengan cepat dan merata kepada semua warga terdampak. Ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat,” tambah AKP Dadang.

Banjir di Kabupaten Malang dipicu oleh curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Tak hanya guyuran air hujan, angin juga menyebabkan kerusakan pada rumah-rumah warga, infrastruktur jalan, dan akses air bersih. Selain bantuan logistik, warga juga membutuhkan dukungan untuk pemulihan lingkungan pasca-bencana. Dengan ini diharapkan pihak pemerintah bisa terus berkomitmen untuk sigap menghadapi ancaman bencana Hidrometeorologi. 

Langkah Polres Malang ini diharapkan dapat menjadi contoh sinergi yang efektif dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana. Komitmen bersama dari berbagai pihak menjadi kunci untuk memulihkan kehidupan warga Malang Selatan. (Aye/SG).

Baca Juga Berita Lain di Google News

Admin

Recent Posts

Pengawal Demokrasi Diabadikan: Dokumentasi Peran Pengawas Pemilu dalam Buku Perdana

BATU, SUARAGONG.COM - Peran para Pengawal Demokrasi yang tergabung dalam pengawas pemilu untuk pertama kalinya,…

44 minutes ago

Gelar ICMESSE 2024 Poktekad Catatkan Sejarah Baru

Batu, Suaragong.com - Mencatat sejarah baru Seminar internasional bertema "The 1st International Conference On Military…

57 minutes ago

Peringati HUT ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional, Bupati Malang Kunjungi SMK Islam Kalipare

, SUARAGONG.COM - Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, M.M., yang akrab disapa Abah Sanusi,…

22 hours ago

Dufan Destinasi Wisata Agro Malam Hari Terbaru di Kota Batu

BATU,SUARAGONG.COM - Kota Wisata Batu (KWB) selama ini dikenal dengan keindahan alam dan potensi agrowisatanya,…

23 hours ago

Siswi di Kota Malang Terima Vaksinasi HPV

MALANG, SUARAGONG.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang memberikan Vaksinasi Human Papillomavirus (HPV). Tindakan ini sebagai…

2 days ago

Polsek Ngantang Tindak Lanjut Kasus Penemuan Bayi, Upaya Temukan Orang Tua

BATU, SUARAGONG.COM - Polsek Ngantang Polres Batu kembali menunjukkan tanggung jawab dan kepedulian dalam melayani…

2 days ago